top of page
Search
admeurotrucksimula

Ruang Makan

Kegiatan makan bersama seringkali menjadi moment yang tepat untuk merekatkan hubungan.

Tidak hanya dengan pasangan kekasih, namun juga dengan anggota keluarga, antar teman, hingga rekan bisnis. Dengan begitu mendesain ruang makan secara ekslusif bukan lah hal yang berlebihan.

Terdapat begitu banyak pilihan desain interior ruang makan yang bisa Anda pilih dan modifikasi sendiri.

Sesuaikan dekorasi dengan budget yang tersedia serta selera Anda.

Bisa menggunakan desain minimalis atau desain mewah.

Ruang Makan Minimalist

1. Ruang makan dengan kursi menempel di dinding

bentuk ruang makan minimalis

houzwee.com

Untuk menghemat ruangan, model ruang makan seperti ini bisa dipilih.

Kursi memanjang yang sebagian menempel di dinding tidak menghabisakan banyak space.

Mejanya juga sangat mini dengan bentuk peresegi panjang.

Kombinasi warna coklat dan putih cocok dipadukan.

Ada sentuhan tanaman hijau yang memberi kesegaran ruangan.

Anda bisa menggunakan tanaman atau bunga lain sebagai pemanis di meja makan tersebut.

2. Ruang makan remang-remang

isi ruang makan minimalis

Instagram @irish_eyes


Desain ruang makan seperti ini memungkinkan Anda menikmati makanan secara intens dengan keluarga.

Pencahayaan yang remang-remang mengandung nuansa yang romantic.

Bunga tulip di tengah-tengah meja tampak anggun sebagai pemanis ruangan.

Ada lemari mini di sudut ruangan yang berisi perabotan makan.

Pilihan kursi dan tirai berwarna putih membuat ruang makan tidak suram.

4 lemek mini yang terbuat dari anyaman kayu diletakkan dengan peran ganda.

Selain melindungi meja agar tidak mudah kotor, ia juga menjadi hiasan unik yang mempercantik interior.

3. Ruang makan dekat back yard

ruang makan minimalis modern

roomanic.com


Bersantai bersama keluarga atau pun teman di ruang makan dengan suguhan makanan dan minuman tentu sangat menyenangkan.

Apalagi jika bisa melakukan beberapa hal dalam sekali waktu.

Model ruangan ini adalah ruang terbuka yang tergabung dengan ruangan lainnya.

Ada mini perpustakaan pribadi yang membantu Anda memilih buku sembari menikmati kopi.

Ruang makan ini terletak di ruang yang langsung terhubung dengan halaman belakang.

Aroma tanaman tentu menjadikan hari bersantai Anda lebih enjoyable.

Terdapat satu-satunya patung berbentuk kepala banteng yang menghiasi dinding tampak lebih artistik.

4. Ruang makan sempit namun elegan

ruang makan minimalis elegan

houzwee.com


Mempunyai lahan sempit bukan lah menjadi alasan untuk tidak memiliki ruang makan.

Seperti pada layout ruangan yang satu ini.

Pilihan meja beserta kursinya sangat sederhana akan tetapi memenuhi kriteria furniture yang elegan.

Gaya arsitekturnya cocok untuk rumah di perkotaan.

Penempatannya yang sesuai serta penataan furniture lainnya dalam interior ini bisa menambah selera makan Anda.

Beberapa lukisan burung ukuran mini di dinding, sederet gelas dan beberapa botol minuman turut menghiasi tembok bercat abu-abu itu.

5. Ruang makan merangkap ruang keluarga

bentuk ruang makan minimalis

edselowners.com


Telah banyak orang yang menyatukan ruang makan dan ruang keluarga mereka.

Hal demikian bisa juga Anda lakukan agar lebih simple dan menekan budget dekorasinya.

Tampak pada gambar kursi sofa minimalis dan kursi panjang.

Bantal bantal dengan warna pastel dan motif garis senada dengan tirainya.

Ketersediaan ventilasi menjadi pilihan tepat untuk sirkulasi udara di ruang yang tidak luas.

Selain itu, adanya jendela warna tepian putih melengkapi desain interior menjadi lebih cantik.

Ditambah lagi pemilihan dua lampu gantung ukuran kecil dengan penerangan tidak mencolok. Dinding pun tidak dibiarkan kosong.

Puzzle warna warni memberi kesan menawan.

6. Furniture modern dan natural

contoh ruang makan minimalis

owoliving.com


Furniture ruang makan seperti meja dan kursi tanpa cat warna warni pada interior ini memanglah sederhana.

Akan tetapi bentuk dan penataannya sangat menginspirasi.

Tetap elegan dengan lampu gantungnya yang juga natural.

Tidak ada hiasan lain yang terpajang.

Dinding beserta lantainya berwarna putih dan sama-sama polos tanpa motif.

Ruangan terasa lebih lengang dan sungguh nuansa natural.

7. Ruang makan dengan dua lampu besar

contoh gambar ruang makan minimalis

houzwee.com


Siapa pun yang masuk ke ruang makan Anda pasti akan langsung terfokus pada dua lampunya yang berukuran besar.

Bentuknya juga memanjakan mata karena sesuai dengan furniture lainnya.

Ruang makan ini bisa juga jadi tempat rapat dengan rekan bisnis di rumah Anda dengan agenda semi formal.

Jika rumah Anda tidak berukuran luas, tidak disarankan memilih desain semacam ini.

Namun jika Anda menggabungnya dengan ruang keluarga, itu bisa jadi pilihan.

8. Konsep lesehan yang menawan

bentuk ruang makan minimalis

Instagram @gh.sign


Mengaplikasikan konsep lesehan untuk ruang tamu juga menjadi sebuah pilihan tepat.

Tidak harus terdapat meja dan kursi berkaki di ruang makan Anda.

Seperti pada desain interior ini, aktifitas makan menjadi lebih santai dan akrab dengan lesehan.

Kursi empuk serta letaknya yang dilengkapi dengan perapian bisa juga dijadikan sebagai ruang keluarga.

Meja dengan warna hitam membantu menghindari dari mencoloknya kotoran akibat makanan yang tersaji di atasnya.

Kombinasi warna oranye, hitam dan cream sedap dipandang.

9. Hiasan tulisan dinding yang mencolok di ruang Makan

cat ruang makan minimalis

Forshopsalon.co


Kata-kata positif menunjang terhadap cara berpikir dan pola hidup sehat.

Suatu rekomendasi pula memajang hiasan tulisan dinding yang inspiratif di ruang makan Anda.

Pada desain ruangan ini terpampang kalimat motivasi yang juga berhubungan dengan keluarga dan makanan.

Terdapat empat kursi berbahan kayu berukuran mini.

Vas Bunga imut nan cantik menghiasi meja makan.

10. Ruang makan vintage dengan meja bundar

contoh ruang makan rumah minimalis

roomaniac.com


Meja bundar banyak dipilih karena bisa ngobrol lebih intens dengan orang-orang terdekat.

Meja pada model ini berbahan kayu sedang empat kursinya berbahan rangka besi dengan powder coasting.

Bentuk asbak dan vas bunganya unik.

Anda bisa menggantinya dengan bentuk lain yang juga unik dan simple.

Tambahan banyak barang berukuran besar di atas meja yang kecil akan mengganggu aktifitas makan bersama.

Utamakan kenyamanan dalam menyantap makanan dan mengobrol.

Pada model ini, ruang makan juga tidak terpisah dengan ruang keluarga.

Tersedia kursi sofa di sebelahnya dengan tanaman gantung di atasnya.

11. Ruang makan dengan pencahayaan alami

desain ruang makan minimalis modern

pinterest.com


Penataan furniture di dalam lemari yang menempel ke dinding itu memungkinkan menstabilkan selera makan.

Tidak banyak barang yang diletakkan di lemari tersebut meskipun ukurannya sangat lebar.

Pencahayaan alami karena berada di dekat jendela beukuran besar membuat ruangan lebih nyaman.

Apalagi saat Anda sarapan, cahaya matahari pagi akan menyehatkan.

12. Ruang makan simple dominasi warna putih

dinding ruang makan minimalis

Instagram @zwei_zkb


Warna putih membantu ruangan jadi tampak lebih luas.

Desain yang satu ini sederhana namun terlihat berkelas.

Hal itu didukung dengan pemilihan lampu gantungnya yang menawan, peletakan figura beserta pilahan foto yang dipajang.

13. Ruang makan dengan dua lukisan abstrak

furniture ruang makan minimalis

home-desaigning.com


Dari berbagai ruang makan yang sudah dibahas sebelumnya, banyak kesamaan yang ada di konsep ini.

Hal yang sangat membedakannya adalah dua lukisan abstrak yang amat besar.

Sebaiknya Anda tidak memperlihatkan foto pribadi atau foto keluarga di ruang makan.

Gunakanlah gambar atau lukisan lain yang cantik.

Foto pribadi lebih tepat di ruang keluarga.

Ruang makan ini terkesan istimewa karena peletakan pot bunga yang punya motif senada dengan lukisan.

Tak luput pula pilihan corak desain yang cool pada karpet digelar di bawah meja dan kursinya.

14. Ruang makan didekorasi aneka hiasan dinding

gbr ruang makan minimalis

dekorrumah.net


Tidak hanya ruang tamu dan ruang tidur yang didekorasi dengan berbagai pernak pernik, mulai dari yang sederhana tapi unik hingga yang langka dan merogoh banyak pengeluaran.

Namun Anda juga bisa melakukannya untuk ruang makan.

Adanya beberapa hiasan di dinding seperti pada gambar interior ini, ruang makan dipoles jadi cantik dan menggemaskan.

Sekilas memang terlihat layaknya ruang tamu, akan tetapi imbuhan tulisan “EAT” ukuran besar di dinding sebagai penanda ruang makan keluarga.

15. Ruang makan cerdas

foto ruang makan rumah minimalis

Instagram @vivirdesign


Buatlah ruang makan yang tidak hanya mengenyangkan perut, namun juga bisa menguatkan otak.

Ini lah inspirasi ruang makan sederhana yang dilengkapi dengan perpustakaan pribadi.

Terpajang banyak sekali koleksi buku pribadi yang tentu akan seru dibaca bersama dengan keluarga seusai makan.

Manfaatkan ruang makan berperpustakaan ini sebagai wadah untuk meningkatkan kecerdasan anak-anak Anda.

Tentu menarik sembari makan berdiskusi ringan tentang buku-buku yang sedang atau telah dibaca.

Ruang Makan Mewah

1. Ruang makan berhiaskan sakura

ruang makan mewah minimalis

wallsandfloors.co.uk


Jika Anda memiliki budget yang besar untuk mendekorasi rumah Anda, maka tidak ada salahnya jika menjadikan ruang makan tampak mewah.

Hal tersebut tidak hanya untuk kesenangan pribadi, akan tetapi juga memanjakan setiap tamu Anda.

Desain ruang tamu ini adalah salah satu referensi untuk Anda.

Semua furniturnya barang mewah.

Namun bagian yang paling mencolok darinya adalah bunga sakura sebagai hiasan ruangan.

Akan sangat menakjubkan jika Anda bisa menghadirkan pula bunga sakura di rumah.

2. Plafon cembung menarik perhatian

ruang makan mewah elegan

meaganlarsen.com


Hal yang menarik dari desain ini adalah dekorasi pada plafonnya.

Ada banyak pilihan model plafon yang bisa digunakan untuk memperindah ruangan.

Plafon berbentuk cembung ini salah satunya.

Motif garis tak beraturan pada plafon menyeimbangkan dengan furniture lainnya yang polos.

Terpampang satu lukisan abstrak di dinding yang pas peletakannya.

Lukisan tersebut disesuaikan dengan tirai yang juga mengekspos motif abstak.

3. Furniture biru zamrud yang menawan

gambar ruang makan mewah

Instagram @happyhomeonhighbridge


Pemilihan warna merupakan salah satu pertimbangan kuat untuk memutuskan konsep interior yang hendak dibangun.

Apabila Anda berkeinginan untuk menimbulkan kesan anggun dan bersahaja, maka pilihlah warna biru zamrud seperti halnya pada desain ini.

Kolaborasi antar satu benda dengan benda lainnya sangat diperhitungkan.

Tampak pada model ruang makan mewah ini sebuah keselarasan yang menawan setiap pandangan mata.

Bentuk dan warna putih permata pada cermin, lampu gantung, perabotan di atas meja, serta vas bunga yang berkilau kian terasa mewahnya.

4. Background alam di dinding mendramatisir ruangan

desain ruang makan mewah modern

Instagram @susanhartermuralpapers


Jika masuk pada ruangan ini, sekilas kemewahan yang terlihat hanya pada lampu, cermin, dan size ruangannya yang luas.

Namun interior ini menjadi lebih mewah lagi sebab lukisan yang sangat besar di temboknya.

Keberadaanya seakan menyeret siapapun yang berada di ruangan ini ke tempat lain sebagaimana pada lukisan tersebut.

Suasana makan menjadi moment yang punya cerita sendiri di ruangan ini. Menarik dan fantastik!

5. Ruang makan natural namun mewah

desain ruang makan yang mewah

davincilifestyle


Tidak selalu harus berlapis emas atau terbuat dari bahan marmer untuk bisa disebut barang mewah.

Ruang makan yang lahir dari perpaduan furniture natural juga bisa menjadi desain yang wah.

Tema dari ruang makan ini adalah hutan.

Hal demikian ditunjukkan dari bentuk meja yang tidak teratur seperti patahan kayu tumbang, lampu melayang dengan model sangkar burung, vas transparan berisi bunga kering, dan sebongkah pohon di area meja-kursi yang mengalami kekeringan.

Ibarat sebuah hutan yang sedang musim gugur, ruang makan jenis ini memberikan cerita yang tidak biasa setiap kali dijadika tempat makan bersama keluarga.

Menarik, bukan?

6. Monokrom

model ruang makan rumah mewah

amara.com


Apabila Anda menginginkan suasana kalem nan tegas, monokromlah jawabannya.

Coba perhatikan model ruangan monokrom ini, perpaduan warna hitam dan putih diaplikasikan hingga pada warna minuman yang disuguhkan.

Itu adalah sebuah upaya totalitas untuk menghasilkan karya desain yang luar biasa.

7. Ruang makan mewah outdoor

ruang makan mewah dan elegan

Instagram @tuckerandmarks


Posisi ruang makan yang berada di bagian luar rumah atau outdoor baik untuk mengontrol ketenangan suasana hati.

Terlebih jika sebelum makan, Anda menghabiskan banyak waktu di ruang tertutup.

Konsep ini akan membantu memulihkan kesemrautan pikiran Anda.

Ruang makan outdoor yang satu ini mengaplikasikan ruang bebas yang langsung bersentuhan dengan alam.

Terlihat bahwa letaknya berada di taman yang ditanami pepohonan rindang.

Pemandangan alam yang segar akan memanjakan mata Anda dan meningkatkan nafsu makan.

8. Ruang makan dengan lampu gantung raksasa

gambar ruang makan mewah

davincilifestyle.com


Nilai estetika dari ruang makan mewah jenis ini terletak pada lampu raksasa yang tergantung di atas kursi-kursi berwarna nyentrik.

Disebut raksasa karena memiliki size besar.

Uniknya lagi, mempunyai bentuk seperti tumbuhan lidah buaya.

Terdapat lampu-lampu lain berukuran kecil berjejer tidak jauh dari si raksasa.

Ruang makan ini menjadi satu bagian dengan dapur dikarenakan dapurnya amat luas.

Dari sekian peralatan dapur dan furniture yang ada, warna kursi yang mereh itu seakan menyuarakan keistimewaan karena berbeda dengan lainnya.

9. Serba serbi hiasan dilengkapi bonsai

desain ruang makan yang mewah

deringhall.com


Di setiap ruang makan mewah, pasti setidaknya ada satu barang yang nilai belinya mahal.

Bisa dikarenakan sifatnya yang langka, unik, memiliki nilai seni tinggi atau memang terbuat dari bahan yang mahal seperti berlian, emas, mutiara, dan yang setara dengannya.

Nah dari keseluruhan furniture pada interior ini rata-rata mahal harganya.

Namun nilai estetikanya yang paling tinggi adalah bonsai kayu kering.

Terletak di belakang 3 kursi empuk yang elegan.

10. Ruang makan menghadap kolam renang

foto ruang makan mewah

Instagram @charladecodengirldesigns


Kolam renang menjadi salah satu indikator sebuah rumah mewah.

Namun tidak semua rumah mewah terdapat kolam renang di dalamnya.

Jika Anda meletakkan ruang makan berdekatan dengan kolam renang, itu akan memberikan sensasi tersendiri.

Sama halnya ketika seseorang memutuskan untuk membangun rumah di tepi pantai.

Pasti ada nuansa eksklusif yang tidak semua orang merasakannya.

Ruang makan tidak lantas di ruang terbuka berdekatan dengan kolam renang.

Akan tetapi dipisahkan dengan tembok kaca.

Jadi, Anda bisa menikmati pemandangan berupa interior kolam renang dari dalam.

11. Kursi beludru di bawah lampu keemasan

luxury dining room design

jeuxdecoiffure.info


Kalau melihat ruangan ini, pasti ingin segera duduk di kursinya.

Apalagi sedang kelelahan setelah melalui hari yang penat.

Beruntunglah Anda jika punya budget besar hingga bisa mendesain ruang makan seperti ini.

Kursi yang dibalut dengan kain beludru dengan bulu-bulu halus menggoda sekali untuk tidak beranjak darinya.

Selain halus, tentu kursi ini juga empuk.

Pencahayaannya remang-remang bersumber dari lampu keemasan.

Terdapat satu lukisan yang menenangkan kala menatapnya.

12. Marmer serba hitam

luxury dining rooms

davincilifestyle


Penataan dan posisi ruang makan yang satu ini terbilang sederhana.

Namun furniture yang digunakan tidaklah sesederhana biayanya.

Hampir semua aksesorisnya terbuat dari marmer dan bernuansa hitam.

Hanya lantai dan bunga tulipnya yang berwara beda.

Ruangan ini terhubung dengan ruang keluarga.

Lemari kecil di tengah-tengah keduanya memiliki dwifungsi.

Selain tempat menyimban barang, ia juga sebagai pembatas interior.

13. Tidak hanya mewah, namun megah

luxury dining room classic

Instagram @christinapignataro


Rumah berkonsep istana pastinya punya ruang makan bak istana pula.

Sebagaimana dalam gambar, segala perlengkapan dapur serba mewah.

Desain seperti ini diperuntukkan untuk orang-orang yang mempunyai jumlah keluarga besar yang banyak.

Peralatan makan seperti piring, mangkok, gelas, dan lainnya akan serba berukuran besar.

Termasuk kursi, meja, lampu, lemari, hingga pintunya.

14. Bagaikan makan di hutan bersalju

luxury dining room interior design

Instagram @decorthoughts


Setiap ruang makan mewah memiliki tema yang berbeda-beda.

Kali ini ruang makan yang bisa dijadikan referensi berkonsep layaknya suasana di musim salju.

Hampir dari semua bagian ruangan ini berwarna putih.

Hiasan dedaunan pohon kelapa dicat putih mengingatkan pada nuansa di film-film fantasi seperti Narnia, Beauty and The beast, dan lain sebagainya.

Kursi yang berbentuk bagi tumpukan bebatuan melahirkan kesan eksotis.

15. Ruang makan mewah colour pop

luxury dining room interior design

amara.com


Tipe desain pop art juga tidak kalah menariknya untuk membuat ruang makan yang lebih mewah.

Orang-orang yang bertamu akan gemas dengan desain interiornya.

Tampak pada konsep ini, ruang makan menjadi terasa nano nano.

Suasana berwarna warni memberikan semangat untuk menjalani kehidupan.

Anda bisa membubuhinya dengan tanaman bunga pot yang berwarna warni juga di dalamnya.

Lukisan pop art turut menyumbang energi keceriaan di ruang makan Anda.

Banyak cara untuk menyulap desain ruang makan Anda menjadi sebuah tempat menyantap yang menakjubkan.

Terpenting, sesuaikan dengan kebutuhan dan selera Anda.

Lalu, dari berbagai desain interior yang telah dideskripsikan, manakah yang paling Anda suka?

Baca juga: Sofa bed


Related post:


4 views0 comments

Commentaires


Post: Blog2_Post
bottom of page